VISI

Menjadi salah satu universitas unggulan dunia dalam bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis berbasis moral dan entrepreneurship.

MISI

Universitas Amikom Yogyakarta memiliki misi :

  • Menyelenggarakan pendidikan tinggi kelas dunia di bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis berbasis moral dan entrepreneurship.
  • Melaksanakan penelitian penelitian dalam bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis berkualitas dunia yang dapat berperan meningkatkan daya saing nasional.
  • Menyelenggarakan layanan pengabdian kepada masyarakat secara profesional dalam rangka ikut memecahkan persoalan dunia maupun nasional, terutama dalam bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis.
  • Menyelenggarakan pendidikan berstandar global melalui kemitraan dan jejaring nasional, regional maupun global.

TUJUAN

Universitas AmikomYogyakarta memiliki tujuan :

  • Menghasilkan lulusan yang berkualitas global, bermoral tinggi, berjiwa entrepreneur dan profesional dalam disiplin ilmu teknologi informasi, komunikasi dan bisnis.
  • Menghasilkan penelitian dan produk teknologi informasi, komunikasi dan bisnis berkualitas global yang dapat berperan meningkatkan daya saing nasional.
  • Menyelenggarakan layanan pengabdian kepada masyarakat secara profesional dalam rangka ikut memecahkan persoalan global maupun nasional, terutama dalam bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis.
  • Menyelenggarakan pendidikan berstandar global melalui kemitraan dan jejaring nasional, regional maupun global.

SASARAN

Universitas Amikom Yogyakarta memiliki sasaran :

  • Terwujudnya lulusan yang berkualitas global, berjiwa entrepreneur dan profesional dalam disiplin ilmu teknologi informasi, komunikasi dan bisnis
  • Terwujudnya penelitian dan produk teknologi informasi, komunikasi dan bisnis berkualitas global yang dapat berperan meningkatkan daya saing nasional.
  • Terwujudnya layanan pengabdian kepada masyarakat secara profesional dalam rangka ikut memecahkan persoalan global maupun nasional, terutama dalam bidang teknologi informasi, komunikasi dan bisnis.
  • Terwujudnya pendidikan berstandar global melalui kemitraan dan jejaring nasional, regional maupun global.

MOTTO

"Creative Economy Park"